7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain
7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain — Chattingan lewat WhatsApp terkadang lebih asyik dibanding aplikasi chatting lainnya. Akses lewat WhatsApp sangat mudah dan cepat sehingga pesan yang hendak Anda kirimkan cepat dibaca oleh penerima pesan. Selain itu, fitur — fitur di WhatsApp juga sudah mulai lengkap. Sehingga para pengguna WhatsApp betah untuk menggunakan aplikasi ini.
Setelah sebelumnya sudah membahas tentang 7 Fakta Google, sekarang kita akan membahas tentang 7 fakta menarik yang jarang diketahui oleh banyak orang.
1 ) Hanya Dikelola Oleh 5 Orang
Hanya Dikelola Oleh 5 Orang — 7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain
Fakta tentang whatsapp yang satu ini jangankan Anda, saya sendiri juga terkejut saat mengetahui fakta yang satu ini. Ya, aplikasi sebesar WhatsApp hanya dikelola oleh 5 orang saja. Hal ini diungkapkan langsung oleh salah satu pengelola WhatsApp.
Pada tahun 2015 yang lalu, jumlah download WhatsApp telah tercatat sebesar 1 Miliar. Kalau Anda menjadi salah satu pengelola WhatsApp, apakah Anda bisa meng-handle jumlah pengguna sebanyak itu hanya bersama 4 orang? Ketidakmungkinan yang kita pikirkan ternyata mungkin bagi kelima pengelola tersebut. 5 orang pengelola WhatsApp merasa sanggup saja untuk mengembangkan aplikasi ini hingga sekarang.
2 ) Menyediakan Fitur Italic, Bold, dan Strikethrough
Menyediakan Fitur Italic, Bold, dan Strikethrough
Fitur WhatsApp saat ini hampir menyerupai fitur yang ada di Ms.Word. Anda bisa memanfaatkan fitur Bold, Italic, dan Strikethrough dengan mudah. Caranya:
- Bold dengan menekan _teks_
- Italic dengan menekan *teks*
- Strikethrough dengan menekan ~teks~
Uniknya lagi, ketiga bentuk penulisan di atas dapat dikombinasikan. Kalau Anda penasaran, silahkan langsung dicoba ya.
Baca juga: Fakta Mark Zuckerberg
3 ) Status Online Dapat Disembunyikan
Fakta tentang whatsapp berikutnya mengenai status online. Apabila WhatsApp mu belum pernah diotak-atik, orang dapat mengetahui kapan terakhir kalinya dirimu mengakses WhatsApp. Jika Anda ingin menjadikan aplikasi ini lebih privat, silahkan ubah pengaturannya. Caranya dengan:
Buka aplikasi Whatsapp > Pengaturan > Akun > Privasi > Terakhir dilihat > pilih tidak ada jika Anda ingin menyembunyikan status online dari kontak di WhatsApp
4 ) Menggunakan Sistem Back-Up
Menggunakan Sistem Back-Up — 7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain
Fakta tentang whatsapp selanjutnya Chat-chat penting terhapus tanpa disengaja memang sangat menyebalkan. Namun, Anda tidak perlu khawatir. Semua chat penting tersebut masih dapat diakses secara utuh lewat sistem back-up yang dapat Anda temukan di WhatsApp.
Konon, semua chat yang Anda lakukan setiap hari secara otomatis akan tersimpan di Google Drive. Kalau chat tersebut sangat penting, Anda dapat mengembalikannya dengan mudah dan cepat di waktu yang bersamaan.
5 ) Memblokir Jadi Lebih Mudah
Memblokir Jadi Lebih Mudah — 7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain
Sering diganggu oleh orang yang tidak jelas, itulah yang dialami oleh pengguna WhatsApp. Agar hidupmu tenang tanpa gangguan, silahkan blokir orang yang tidak disukai. Selain memblokir kontak, Anda juga dapat memblokir konten — konten yang tidak penting.
Baca juga: 7 Fakta Steve Jobs
6 ) Mengetahui Status Pesan Lebih Mudah
Mengetahui Status Pesan Lebih Mudah — 7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain
Bukti kalau pesan sudah dibaca yaitu adanya tanda centang biru. Namun, status “read” pada pesan yang Anda kirimkan dapat disembunyikan. Sehingga yang muncul hanya tanda centang saja tanpa dilabeli tanda biru.
Untuk mengetahui apakah pesanu benar-benar masih terkirim atau sudah dibaca, coba tahan pesan yang Anda kirimkan selalu beberapa detik. Kemudian, tekan “info” untuk melihat apakah benar pesan tersebut masih terkirim saja atau sudah dibaca. Sangat mudah, bukan?
7 ) Tersedia di Windows
Tersedia di Windows — 7 Fakta Tentang WhatsApp Yang Jarang Diketahui Orang Lain
Aplikasi WhatsApp kini bisa Anda akses di Windows. Anda dapat mendownload aplikasinya lewat situs resmi WhatsApp. Sehingga berkomunikasi pun jauh lebih mudah dan praktis tanpa perlu membuka notifikasi yang ada di smartphone.
Demikianlah 7 fakta tentang WhatsApp yang belum diketahui oleh banyak orang, jika sebelumnya Anda juga tidak tahu ketujuh fakta di atas, kini Anda sudah tahu karena sudah membaca artikel ini. Apabila Anda tahu fakta menarik lainnya yang berhubungan dengan WhatsApp, silahkan komen di bawah, sekedar berbagi informasi.
Originally published at nginy.net on February 19, 2018.